Cegahlah Nyeri Punggung Di Mulai dari Tidur
Nyeri punggung/tonggong |
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Alhamdulillah, pada hari ini saya bisa menyempatkan menulis 2 artikel yang mudah-mudahan bermanfaat bagi pembaca, pembuatan artikel masih dalam bidang kesehatan, kalau kemarin-kemarin di bidang agama. Yuk kita baca sampai tuntas jangan sampai malas yah!!!.
Nyeri punggung adalah keluhan nyeri yang paling umum diderita. Sekitar 8 persen orang dewasa mengatakan aktivitas mereka menjadi terbatas akibat gangguan nyeri punggung. Kekakuan di punggung sebagian besar disebabkan karena kebiasaan sehari-hari, salah satunya adalah posisi tidur yang salah. Seperti diketahui, kita menghabiskan sepertiga hidup kita untuk tidur.Karenanya salah satu cara untuk menjaga kondisi punggung adalah memilih alas tidur yang tepat dan mengetahui posisi tidur yang baik.
Untuk menjaga kesehatan otot punggung, benahi kebiasaan tidur dengan mengetahui tips berikut:
- Mencari alas tidur Alas tidur yang nyaman belum tentu aman untuk punggung. Menurut Lauren Polivka, terapis fisik, yang penting dalam memilih kasur adalah yang agak kaku. Alas tidur yang terlalu empuk justru bisa membuat otot menjadi kaku.
- Ganti berkala Bila Anda sering bangun tidur dalam keadaan otot kaku, periksa kasur Anda. Seperti halnya sepatu, alas tidur juga perlu diganti secara berkala. Sebagai penyangga tubuh, bentuk kasur lama- lama bisa berubah. Idealnya kasur diganti setiap 5-7 tahun, terutama jika Anda sudah berusia di atas 40 tahun.
- Posisi tidur Hindari tidur tengkurap. "Posisi seperti ini membuat leher menjadi panjang dan membuat tekanan pada persendian lebih besar," kata Polivka. Yang ideal adalah tidur menyamping dengan menggunakan bantal sebagai penyangga di antara kedua kaki dan punggung. Bila Anda lebih nyaman tidur terlentang, letakkan bantal di bawah lutut.
- Jangan langsung bangun Jangan langsung terbangun begitu mendengar bunyi alarm. Luangkan waktu beberapa detik supaya tubuh benar-benar terjaga sebelum Anda bergerak. Hal ini bisa membantu mencegah cedera.
Bermanfaat atau tidaknya artikel kali ini tergantung kalian para pembaca yang menentukan, bila bermanfaat silakan share, bila tidak ya paling sedikit share juga.
Mohon maaf bila ada kesalahan penulisan, admin juga manusia.
Wassalamu'alaikum Warahmatullahi wabarakatuh.
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..
BalasHapusLangsung Kunbal Nih Brad.. Mumpung ada waktu..
========================
Dan Mereka di Lemparkan Ke Neraka dengan Belenggu!!
http://roadtohell.mywapblog.com/dan-mereka-di-lemparkan-ke-neraka-dengan.xhtml
========================
Terimakasih Ya Brader.. Semoga Mudah-mudahan Postingku bermanfaat.. :)
info menarik sob...
BalasHapus:D :)
nice post gan.....
BalasHapusinfo menarik.....