Inilah Penyebab dari Bangun Pagi Tidak Segar, Walaupun Sudah Tidur Cukup

Bangun Pagi
Source : PXhere


Assalaamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Alhamdulillah, akhirnya saya dapat membuat postingan juga setelah tadi training kerja, bagaimanapun juga postingan harus tetap berjalan.
Topik kali ini yaitu Penyebab Bangun Pagi Tidak Segar .

Agar sehat, kita disarankan untuk tidur 7-8 jam setiap malam. Tapi, mengapa meski sudah tidur dengan durasi yang cukup kita tetap bangun pagidengan kondisi lemas dan tak bertenaga? Ternyata, ada penyebab tersembunyi mengapa tidur cukupsaja bukan jaminan kita akan bangun dengan bersemangat dan segar.

1. Membaca di gadget sebelum tidur
Orang yang membaca di tablet atau laptop sebelum tidur ternyatalebih sulit bangun dengan kondisi segar, dibandingkan dengan mereka yang membaca buku cetak.Alasannya, sinar biru yang dipancarkan dari gadget akan menekan hormon melatonin yang mengontrol siklus tidur dan bangun. Ketika kadar melatonin kurang, tidak tidak dapat tidur dengan nyenyak. Oleh karenanya, batasi penggunaan gadget setidaknya satu jam sebelum memejamkan mata.

2. Salah posisi tidur
Terbangun di pagi hari dengan kondisi sakit punggung? Kemungkinan Anda tertidur semalaman dalam posisi yang tidak nyaman untuk punggung. Untuk mencegahnya, tidurlah dengan meletakkan bantal di antara kaki sehingga punggung tidak terlalu melengkung.

3. Bantal tidak nyaman
Bantal yang besar memang terlihat nyaman, tapi sebenarnya bisa membuat kita pegal saat tidur. Tidur dengan bantal yang terlalu tinggi juga bisa membuat kepala mendongak sehingga lengkung alami tubuh terganggu. Gunakan bantal yang empuk tetapitetap memberi sokongan.

4. Menggertakkan gigi
Jika Anda terbangun dengan rasa sakit kepala, kemungkinan Anda semalaman tidur dengan menggertakkan gigi. Menurut penelitian, pijatan lembut di rahang sebelum tidur bisa mengurangi kebiasaan menggertakkan gigi.

5. Sleep apnea
Sleep apnea alias henti napas sejenak saat tidur merupakan penyebab tersering kita masih mengantuk saat bangun tidur. Henti napas ini memang terjadi beberapa detik tapi berulang kali dalam semalam sehingga otak akan kekurangan oksigen. Akibatnya, kita akan bangun dalam perasaan Sleep apne. Sleep apnea yang ringan bisa disebabkan karena kegemukan atau kebiasaan minum alkohol sebelum tidur. Sementara itu, untuk kasus yang lebih berat sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk mengatasinya. Jika diabaikan, sleep apnea bisa memicu berbagai penyakit kronis.

Cukup sampai disini saja ilmu informasi yang saya berikan mudah-mudahan bermanfaat bagi para pembaca. Bila ada kesalahan teks penulisan mohon dimaafkan.

Wassalaamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Tags : Tidur, sleep, nyenyak, tidak, segar, bangun, pagi, siang, malam.

Komentar

  1. hadir pertamax sob! Yang nomor 1 udah kebiasaan ane! Kunvall yow!

    BalasHapus
  2. makasih gan infonya :-)
    blognya udah ane follow ditunggu follbacknya

    BalasHapus
  3. Facebook Pesantren Indonesia FPI20 Mei 2016 pukul 17.04

    Mantap Kang :D

    BalasHapus
  4. @Facebook Pesantren Indonesia FPI,
    mangap kang

    BalasHapus
  5. @Ilham Labib M,
    Saya Sudah Follback Sob

    BalasHapus
  6. @Julian Frisky,
    Gue yang Admin Juga Ke 0

    BalasHapus
  7. No. 1 dah jd kebiasaan.

    BalasHapus
  8. @SukurNulis,
    hidup ini tidak terlepas oleh gadget, ya begitulah kehidupan

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer